PSIS Resmi Datangkan Mantan Pelatih Fisik Atletico Madrid: Berpengalaman di Spanyol, Kandidat Doktor Ilmu Olah Raga



Sebelum bergabung dengan PSIS, pelatih berusia 33 tahun itu pernah bekerja di klub kasta tertinggi Liga Azerbaijan, Turan Tovuz. Di klub itu ia tak hanya bertugas sebagai pelatih fisik.

Alberto juga mengajar ilmu olahraga dan merupakan pelatih cedera bagi para pemain. Selain memiliki lisensi kepelatihan, ia juga memiliki prestasi akademis yang mengesankan.

Pria kelahiran Parla, 7 April 1991 ini juga mengenyam pendidikan di bidang sport science. Saat ini beliau sedang menempuh studi PhD atau doktoral di University of Vigo, Spanyol, di bidang Physical Activity and Sports Science.

“Semoga dengan hadirnya Pelatih Alberto mampu semakin meningkatkan kondisi fisik para pemain. Sebab sangat penting menjaga kondisi fisik pemain dalam kondisi baik selama bertanding. “Selamat datang Pelatih Alberto dan semoga sukses bekerja sama dengan tim pelatih lainnya,” ucapnya.



Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *