Jadwal Langsung Copa America 2024 Pagi Ini: Ekuador Hadapi Venezuela, Meksiko Tantang Jamaika



Bola.com, Jakarta – Dua pertandingan dari Grup B Copa Amerika 2024 digelar pagi ini atau Minggu (23/6/2024) pagi WIB. Ekuador akan memulai kampanyenya melawan Venezuela, sementara Meksiko akan menghadapi Jamaika.

Laga Ekuador kontra Venezuela akan berlangsung di Levi's Stadium, California. Pertandingan ini akan dilangsungkan pada pukul 05.00 WIB.

Bicara peluang menang, Ekuador lebih diunggulkan. Melihat rekor lima laga terakhir yang dijalani, Ekuador meraih tiga kemenangan dan dua kekalahan. Sedangkan Venezuela yang juga kalah dua kali dalam lima laga terakhirnya, belum pernah menang satu kali pun.

Sedangkan laga Meksiko kontra Jamaika akan berlangsung di NRG Stadium, Texas, pukul 08.00 WIB. Meksiko yang akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2026 akan memulai tugasnya Copa Amerika 2024 dengan lawan yang sulit.

Jamaika selalu mencatatkan kemenangan dalam tiga laga terakhir yang dijalaninya, masing-masing 1-0 atas Panama, 1-0 atas Rep Dominika, dan 3-2 atas Dominika.

Sementara Meksiko yang memenangi dua dari lima laga terakhirnya, justru kalah di dua laga terakhirnya, 0-4 dari Uruguay dan 2-3 dari Brasil.

Jangan lewatkan keseruan dua pertandingan tersebut Copa Amerika 2024 melalui layar kecil di Indosiar dan live streaming di Vidio.



Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *